SOFT SKILL
BAHASA INDONESIA
"KORELASI BAHASA
INDONESIA DENGAN SISTEM INFORMASI"
NAMA
: IMAN LAZUARDI
ZULKARNAIN
NPM
: 13111540
KELAS :
3KA35
Korelasi antara
Bahasa Indonesia dengan Sistem Informasi
Setiap
manusia yang melakukan aktivitas pasti menggunakan bahasa guna berinteraksi
dengan orang lain. Jadi bahasa merupakan salah satu kebutuhan pokok dalam
kehidupan manusia. Tanpa bahasa kita tidak dapat memahami maksud dari orang
lain dan sebaliknya orang lain tidak
akan mengerti maksud kita. Namun kita juga harus mengerti pengertian dari
bahasa itu sendiri secara lengkap.
BAHASA
Secara
umum bahasa dapat diartikan sebagai ucapan,pikiran dan perasaan seseorang yang
disampaikan secara teratur dan digunakan sebagai alat komunikasi antar anggota
masyarakat. Di sisi lain, rumusan pengertian bahasa dapat pula dilihat secara
praktis dan teknis. Secara praktis, bahasa merupakan salah satu alat komunikasi
berwujud system bunyi atau tulisan yang mempunyai makana tertentu, dipahami dan
dihasilkan oleh alat ucap manusia. Secara teknis, bahasa merupakan seperangkat
ujaran yang bermakna lengkap yang dihasilkan oleh alat ucap manusia. Kemudian
menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, bahasa merupakan system lambang bunyi
yang arbriter, yang digunakan oleh anggota suatu masyarakat untuk bekerja sama,
berinteraksi dan mengidentifikasi diri.
Berdasarkan
beberapa pengertian bahasa diatas, maka dapat dikemukakan secara jelas bahwa
Bahasa Indonesia adalah suatu lambing bunyi termasuk ucapan,pikiran dan
perasaan seseorang yang digunakan oleh anggota suatu masyarakat untuk
berkomunikasi seperti bekerja sama, berinteraksi, dan mengidentifikasi diri
antar anggota masyarakat yang lain.
SISTEM
Sistem
berasal dari bahasa Latin (systēma) dan bahasa Yunani (sustēma) adalah suatu
kesatuan yang terdiri komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk
memudahkan aliran informasi, materi atau energi untuk mencapai suatu tujuan.
Istilah ini sering dipergunakan untuk menggambarkan suatu set entitas yang
berinteraksi, di mana suatu model matematika seringkali bisa dibuat. Kata
"sistem" banyak sekali digunakan dalam percakapan sehari-hari, dalam
forum diskusi maupun dokumen ilmiah. Kata ini digunakan untuk banyak hal, dan
pada banyak bidang pula, sehingga maknanya menjadi beragam. Dalam pengertian
yang paling umum, sebuah sistem adalah sekumpulan benda yang memiliki hubungan
di antara mereka.
INFORMASI
Informasi
adalah pesan (ucapan atau ekspresi) atau kumpulan pesan yang terdiri dari order
sekuens dari simbol, atau makna yang dapat ditafsirkan dari pesan atau kumpulan
pesan. Informasi dapat direkam atau ditransmisikan. Hal ini dapat dicatat
sebagai tanda-tanda, atau sebagai sinyal berdasarkan gelombang. Informasi
adalah jenis acara yang mempengaruhi suatu negara dari sistem dinamis. Para
konsep memiliki banyak arti lain dalam konteks yang berbeda. Informasi bisa di
katakan sebagai pengetahuan yang didapatkan dari pembelajaran, pengalaman, atau
instruksi
SISTEM INFORMASI
Sistem
Informasi (SI) adalah kombinasi dari teknologi informasi dan aktivitas orang
yang menggunakan teknologi itu untuk mendukung operasi dan manajemen. Dalam
arti yang sangat luas, istilah sistem informasi yang sering digunakan merujuk
kepada interaksi antara orang, proses algoritmik, data, dan teknologi. Dalam
pengertian ini, istilah ini digunakan untuk merujuk tidak hanya pada penggunaan
organisasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK), tetapi juga untuk cara di
mana orang berinteraksi dengan teknologi ini dalam mendukung proses bisnis.
Ada
yang membuat perbedaan yang jelas antara sistem informasi, dan komputer sistem
TIK, dan proses bisnis. Sistem informasi yang berbeda dari teknologi informasi
dalam sistem informasi biasanya terlihat seperti memiliki komponen TIK. Hal ini
terutama berkaitan dengan tujuan pemanfaatan teknologi informasi. Sistem
informasi juga berbeda dari proses bisnis. Sistem informasi membantu untuk
mengontrol kinerja proses bisnis.
KESIMPULAN KORELASI
BAHASA INDONESIA DENGAN SISTEM INFORMASI
Jadi
dapat disimpulkan korelasi antara Bahasa Indonesia dengan Sistem Informasi
adalah suatu kombinasi dari teknologi informasi serta aktivitas oleh masyarakat
yang menggunakan teknologi untuk mendukung operasi dan manajemen merujuk kepada
interaksi antar masyarakat dengan bahasa sebagai media, cara penyampaian
ucapan, pikiran dan perasaan seseorang guna sebagai alat komunikasi dalam
pemanfaatan teknologi informasi.
Sumber :
http://asalasalannn.blogspot.com/2013/10/korelasi-antara-bahasa-indonesia-dengan.html
http://kbbi.web.id/
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_informasi
http://id.wikipedia.org/wiki/Informasi
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem
http://kbbi.web.id/
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_informasi
http://id.wikipedia.org/wiki/Informasi
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem
Tidak ada komentar:
Posting Komentar